ARAHNUSANTARA, TANJUNG REDEB- Dalam menyambut Bulan Suci Ramadan 1446 Hijriah Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumadi beserta pengurus mengadakan kegiatan pawai ramadan yang dimulai dari Masjid Agung Baitul Hikmah sampai Teluk Bayur dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Jum,at (28/2/2025).
Sumadi berucap syukur akan kembalinya bulan suci ramadan dan juga mengajak seluruh umat muslim untuk dapat memanfaatkan bulan suci ini sebagai ajang pendekatan diri kepada sang pencipta, serta meningkatkan ibadah kepada Allah SWT.
“Dengan meningkatkan ibadah kita di bulan suci ini insyaallah kehidupan akan semakin makmur.
Karna kemakmuran datang hanya dari Allah Tuhan yang maha kuasa,” ungkapnya.
Lanjut, dirinya juga mengingatkan untuk selalu mendoakan para korban di bumi Syam Palestina yang sedang mengalami konflik berkepanjangan. Agar segera di merdekakan oleh Allah SWT Tuhan yang maha kuasa.
Lanjut, dirinya meminta ijin kepada umat non muslim untuk dapat menjalankan ibadah puasa kali ini, dan berharap toleransi antar umat beragama dapat makin erat dan terus terjaga.
“Dalam bulan suci kali ini saya juga meminta kepada masyarakat non muslim, untuk dapat mengerti dan selalu menjaga toleransi antar umat beragama,agar kehidupan berbangsa dan bernegara ini semakin beragam dalam satu kerukunan di bawah nama Pancasila,” terangnya.(*FJR)